Sabtu, 14 September 2013

Lucky today

Siang tadi presentasi, tentang bioinformatiks. Presentasi yang kayaknya nggak lebih dari 5 menit. Ngejelasin apa cuman 5 menit? Ha? Nggak boleh protes! Emang aturan dari sensei kayak begitu. 
Abis presentasi, tanya jawab. Satu orang bertanya, aku menjawab. Orang itu akan menjadi presenter berikutnya, tentang tema yang telah diberikan sensei, di mana kami bebas memilih salah satu. Tapi tentu, jangan ada yang sama. Kan nggak seru kalau semua punya cerita yang sama. 
Sebenarnya, presentasi dan tanya jawab dengan segala aturannya ini sudah dimulai dari minggu lalu. Tapi karena waktunya nggak cukup, dilanjut hari ini. 
Orang yang beruntung menjadi presenter setelah aku adalah megumi. Ya, memang tinggal kami berdua yang belum presentasi. Aku sudah bertanya ke reika minggu lalu, harusnya aku presentasi minggu lalu setelah reika. Tapi saat akan menguarkan usb, sensei memutuskan untuk menghentikan dan melanjutkannya minggu berikut. 
Ya, balik lagi ke megumi. 
Dia tanya, "apakah ada database yang khusus berbahasa jepang sehingga memudahkan ilmuwan jepang mengakses data yang dibutuhkan?"
Bahagia sekali aku dengernya! Itu ada di laporan yang aku kumpulkan, dan kebetulan file-nya juga masih tersimpan di usb. 
Hehehehe tinggal buka file, baca deh. 
Luar biasa. 
Makasih banget, pertanyaannya gampang. 
Jadi sebelum aku mulai presentasi, megumi sudah tanya, "kira-kira pertanyaan apa yang gampang dijawab? Nanti aku tanyain itu pas kamu abis presentasi."
Aku juga bingung apa ya. 
Akhirnya sampai aku maju presentasi pun aku nggak tau pertanyaan apa yang gampang dijawab. 
Dan ternyata Allah baik sekali. Dia telah menuntun megumi agar bertanya pertanyaan yang itu. 
Senang sekali. Alhamdulillah. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar